Minum Jamu Bersama : Kolaborasi Program Kesehatan Tradisional Puskesmas Klaten Selatan dengan Mahasiswa Jamu Poltekes Surakarta

Pada hari Sabtu (19/04) seluruh karyawan Puskesmas Klaten Selatan minum jamu bersama. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara pemegang program Kesehatan Tradisional atau biasa disingkat Kestrad dengan Mahasiswa Jurusan Jamu Poltekes Surakarta.
Jamu dapat memberikan banyak manfaat kesehatan, seperti meningkatkan daya tahan tubuh, meredakan nyeri, dan menyehatkan pencernaan. Jamu juga dapat membantu mengatasi berbagai keluhan, seperti batuk berdahak, sakit kepala, dan wasir.
Manfaat jamu :
- Meningkatkan daya tahan tubuh
- Mencegah kanker
- Mencegah serangan jantung
- Meredakan peradangan
- Meredakan gangguan pencernaan
- Menyegarkan badan dan pikira
- Memperkuat tulang dan sendi
- Menyehatkan kulit
- Mengurangi stres dan kecemasan
- Menambah nafsu makan
- Jamu kunyit asam berkhasiat sebagai analgesik (pereda nyeri), antipiretik (mencegah dan menurunkan demam), dan anti inflamasi
- Jamu jahe melegakan tenggorokan dan menghangatkan tubuh
- Jamu beras kencur dapat membantu menurunkan berat badan dan meningkatkan nafsu makan
- Jamu brotowali dapat mencegah diabetes, meningkatkan nafsu makan, meredakan gatal-gatal, hingga mengatasi pegal linu
- Jamu temulawak dapat meningkatkan nafsu makan, mengatasi berbagai penyakit, seperti penyakit lambung, sembelit, BAB berdarah, wasir, penyakit liver, dan radang sendi
Kementerian Kesehatan menyatakan bahwa jamu boleh dikonsumsi setiap hari. Namun, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi jamu secara rutin, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu.
-SEF-
What's Your Reaction?






